Sambutan Kepala Dinas
Sejalan dengan pesatnya kemajuan Teknologi Informasi dan Komunikasi serta menyikapi perkembangan tuntutan masyarakat guna mendapatkan pelayanan publik yang dilaksanakan oleh Pemerintah, untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat diperlukan adanya Tata Kepemerintahan yang baik.
Tata Kepemerintahan yang baik antara lain bercirikan Transparansi, Efisien, Efektif, Profesional dan Akuntable yang dibangun atas dasar komunikasi yang sehat antara Pemerintah dengan masyarakat.
Untuk itu peningkatan pemanfaatan Teknologi Informasi dan Komunikasi diharapkan dapat memperlancar arus tukar menukar informasi antara pemerintah dengan masyarakat sebagai upaya fasilitas peningkatan pelaksanaan pelayanan publik.
Perkembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi sebagai pendukung keberhasilan implementasi E-Government telah mendapat perhatian yang cukup besar dari Pemerintah, hal ini terbukti dengan diterbitkannya kebijakan nasional melalui INPRES No 3 Tahun 2003 tentang kebijakan dan strategi nasional pengembangan E-Government.
Sesuai INPRES No 3 Tahun 2003, menentukan bahwa persiapan pengembangan E-Government dapat dilaksanakan melalui empat tahapan sebagai berikut :
Om Shanti, shanti, shanti om
Matur Suksma
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Badung
DR. I GEDE PUTRA SUTEJA